Angka 4,75 Detik yang Berharga bagi Veddriq dan Rakyat Indonesia

Veddriq Leonardo baru saja mengukir catatan emas di Olimpiade Paris 2024. Warganet pun mulai mencocoklogi catatan waktu Veddriq yang pas dengan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79.

Veddriq memastikan dirinya menjadi juara dan berhak mendapatkan medali emas setelah mengalahkan lawannya Wu Peng atlet asal China.

Di babak final yang berlangsung di Le Bourget Climbing Venue, Kamis (8/8/2024), atlet berusia 27 tahun itu melesat ke tombol waktu dengan catatan waktu 4,75 detik. Ia mengalahkan Wu Peng yang hanya berhasil mencatatakan 4,77 detik

Catatan waktu Veddriq tersebut ternyata tak hanya menjadi kado yang pas di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79.

Kebetulan, catatan waktu Veddriq bersinggungan dengan ulang tahun Indonesia ke-79 pada tahun ini.

Baca juga: Jokowi Beri Selamat Veddriq Leonardo Peraih Emas Olimpiade 2024

“Cocoklogi Veddriq menang waktunya 4,75 detik (4+75 =79). Kado ultah Indonesia ke-79,” tulis salah satu akun fellychya_13 dalam unggahan PBSI saat memberi selamat kepada Veddriq Leonardo atas raihan emasnya.

Terlepas dari itu, Indonesia sukses mendapat amunisi baru dari panjat tebing. Medali emas Veddriq melengkapi rentetan prestasi dan rekor yang pernah diraih FPTI sebelumnya di event-event dunia.

“Terbebani enggak malah menjadi semangat buat kami pastinya ya,” kata Veddriq kepada pewarta di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng, sebelum berangkat ke Paris.

“Luar biasa juga masyarakat Indonesia mempercayakan panjat tebing yang baru di Olimpiade. Semoga itu menjadi doa dan sesuatu yang positif bagi Indonesia,” ucap Read more

Hasil F1 GP Abu Dhabi 2023- Verstappen Menangi Balapan Terakhir

Max Verstappen mengakhiri Formula 1 2023 dengan mantap. Pebalap Red Bull Racing itu memenangi balapan F1 GP Abu Dhabi 2023.

Pada balapan yang dihelat di Sirkuit Yas Marina, Minggu (26/11/2023) malam WIB, Verstappen yang meraih pole langsung tancap gas sedari lap pertama.

Meski sempat mendapat gangguan dari pebalap Ferrari Charles Leclerc di tikungan awal, Verstappen tak tergoyahkan hingga akhir balapan yang menuntaskan 58 lap.

Verstappen tampil dominan dengan unggul 17,993 detik dari Leclerc yang finis kedua. Pebalap Mercedes GP George Russell melengkapi podium dengan finis ketiga.

Sergio Perez selaku rekan setim Verstappen finis keempat diikuti Pebalap McLaren Lando Norris di posisi kelima. Oscas Piastri, Fernando Alonso, Yuki Tsunoda, Lewis Hamilton, dan Lance Stroll menempati posisi keenam hingga kesepuluh.

Baca juga: Kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2023: Verstappen Rebut Pole Position

Keberhasilan dua pebalap Mercedes GP finis 10 besar di Abu Dhabi membuat mereka jadi runner-up di Klasemen Konstruktor dengan 409 poin, unggul tiga angka dari Ferrari di posisi ketiga.

Pebalap Ferrari lainnya Carlos Sainz Jr gagal menambah poin karena cuma finis ke-18. Dengan demikian, F1 2023 dituntaskan dengan Verstappen sebagai juara dunia lewat 575 poin.

Verstappen tampil dominan dengan meraih 19 kemenangan dari 22 seri. Tiga sisanya dibagi ke Perez (dua kali) dan Sains (sekali).

Di posisi kedua Perez dengan 285 poin diikuti Lewis Hamilton (234 poin), Fernando Alonso dan Charles Leclerc (206 poin).

Hasil Balapan F1 GP Abu Dhabi 2023

Read more

Biar Sat-Set, 3 Teknik Ini Harus Dikuasai Saat Main Futsal

Semua cabang olahraga pasti memiliki teknik khusus yang mesti dikuasai oleh para atlet. Sebab ketika sejumlah teknik sudah dikuasai maka berpotensi untuk membawa tim kesayangan untuk meraih kemenangan.

Salah satunya futsal yang merupakan salah satu cabang olahraga yang mewajibkan pemainnya mempunyai keterampilan teknik agar pertandingan dapat dikuasai. Teknik dalam olahraga kaki ini dapat berguna untuk menerobos pertahanan lawan atau bertahan melalui kerja sama tim yang baik.

Terlebih, lapangan futsal tidak seluas lapangan sepak bola dan hanya berisikan 5 pemain dalam satu tim, sehingga para pemain perlu menggunakan teknik yang tepat untuk mengontrol bola.

Berikut adalah 3 Teknik yang harus dikuasai saat bermain futsal:

1. Menggiring Bola

Menggiring bola atau kerap disapa dribbling adalah salah satu teknik membawa bola untuk diberikan kepada rekan satu tim saat pertandingan berlangsung. Teknik ini diperlukan kelihaian yang didukung konsentrasi tinggi agar bola terkontrol penuh dan tidak mudah direbut oleh lawan.

Dalam menguasai teknik ini tidak didapatkan secara instan, lantaran keadaan lapangan akan memacu adrenaline yang berpotensi menimbulkan rasa panik saat menggiring bola.

Akibatnya, gerakan bola dapat terbaca oleh lawan dan direbut dengan mudah. Oleh karena itu, pemain perlu berlatih rutin supaya bola dapat lebih ‘lengket’ dengan kaki saat melakukan dribbling, sehingga mudah dikontrol. Berikut beberapa latihan agar terbiasa dalam melakukan dribbling.

– Dribbling Jarak Dekat

Siapkan 10 cones yang dijejerkan dengan jarak setengah meter di tempat area latihan. Selanjutnya, mulai menggiring bola di antara sela-sela cone dan harus mengontrolnya secara baik. kamu juga tid…

Read more

Hasil BATC 2024- Ditekuk China 2-3, Tim Putra RI Tersingkir

Tim Putra Indonesia harus tersingkir dari Badminton Asia Team Championships 2024. Tim Merah Putih dikalahkan China 2-3 dalam laga sengit di perempatfinal.

Bermain di Court 2 Setia City Convention Centre, Shah Alam, Selangor, Malaysia, Jumat (16/2/2024), China vs Indonesia berjalan sengit. Kedua tim saling gantian merebut kemenangan.

Di buka dengan laga Weng Hong Yang vs Chico Aura Dwi Wardoyo, China bisa merebut kemenangan. Hong Yang menang dua gim langsung atas Chico di partai tunggal putra dengan skor 21-11, 21-11.

Indonesia membalas di partai kedua. Ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana bisa mengatasi He Ji Ting/Ren Xiang Yu dengan kemenangan 21-19, 21-19. Skor menjadi 1-1.

Kemudian, China bisa merebut kemenangan lagi di nomor tunggal kedua. Kali i i, Lei Lan Xi bisa mengatasi Alwi Farhan dengan kemenangan dua gim langsung, 21-14, 21-10. China kembali unggul menjadi 2-1.

Baca juga: Kekalahan Chico Memacu Bagas/Fikri Tampil Mati-Matian Demi Menang

Indonesia lagi-lagi menyamakan kedudukan di partai keempat. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mengatasi perlawanan sengit ganda China, Chen Bo Yang/Liu Yi 21-14, 21-18. Skor menjadi 2-2.

Dalam partai penentuan, Indonesia akhirnya harus mengakui keunggulan China. Tunggal putra Indonesia yang terakhir, Yohanes Saut Marcellyno, dikalahkan Wang Zheng Xing dua gim langsung dalam laga alot 15-21, 22-24.

Hasil ini membuat tim putra Indonesia tersingkir dari Badminton Asia Team Championships 2024. Leo/Daniel dkk terhenti di delapan besar.

Di BATC 2024, Indonesia tinggal menyisakan tim putri. Putri KW dkk sebelumnya bisa melibas tuan rumah Malaysia 3-0, untuk selanjut…

Read more

Ada Pesan untuk Atlet Peparpenas 2023- Jangan Cepat Puas

Ketua Panpel Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) 2023 Raden Isnanta senang banyak rekor nasional pecah. Tapi, dia meminta para atlet agar tidak cepat berpuas diri.

Sejak dibuka pada Selasa (1/8/2023), para atlet pelajar paralimpik terus berupaya menunjukkan kemampuan terbaik. Rekor kembali pecah pada hari ketiga perhelatan Peparpenas, Kamis (3/8), dari cabang olahraga para renang.

Atlet Jawa Barat, Mutiara Jelita, berhasil menorehkan rekor baru pada nomor 100 meter gaya dada putri S15. Dia berhasil mencatatkan waktu 36,95 detik untuk meraih medali emas, sekaligus mematahkan rekornya sendiri yakni 39,04 detik.

Sedangkan dari cabor para tenis meja, DI Yogyakarta berhasil menguasai dengan memborong dua medali emas dari nomor ganda campuran TT11 dan tunggal putra TT11.

Hebatnya, Aldi Ferdiyanto menjadi atlet yang meraih dua medali emas tersebut. Pada nomor ganda campuran TT11, dia berpasangan dengan Ervina untuk menang 3-0 atas lawan-lawan mereka dari Bengkulu (M. Zaki/Ayu A), Sumatera Barat (Fauzi S/Dewi P), dan Nusa Tenggara Barat (M. Restu/Huspatul Z).

Sistem pertandingan memang menggunakan round robin, artinya setiap pasangan saling bertemu satu kali untuk dicari siapa yang mendapatkan kemenangan terbanyak. Kemudian pada nomor tunggal putra TT11, Aldi Ferdiyanto berhasil mengalahkan Zamzam Ainul (Jawa Tengah) lewat tiga gim 11-7, 11-5, dan 11-4.

Aldi pun mengungkapkan kunci suksesnya bisa meraih dua medali emas pada para tenis meja ini.

Baca juga: Menpora Senang Banyak Rekor Pecah di Peparpenas 2023

“Kuncinya berlatih yang keras. Saya pun yakin dan percaya dengan pasangan bermain saya. Saya bercita-cita ingin m…

Read more

Hasil Singapore Open 2024- Ginting Takluk di 16 Besar

Singapore Open 2024 jalani babak 16 besar. Tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting kalah dalam rubber game kontra Leong Jun Hao.

Singapore Open 2024 memasuki babak 16 besar, Kamis (30/5/2024) pagi WIB ini. Rangkaian pertandingan di Singapore Indoor Stadium akan dimulai pada pukul 09.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Singapore Open 2024: Perjuangan 8 Wakil Indonesia Hari Ini

Wakil Indonesia di nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting hadapi wakil Malaysia, Leong Jun Hao. Ginting kalah 14-21, menangi gim kedua 21-10, dan …

Gim pertama dimulai, Leong mampu berikan perlawanan. Ginting malah tertinggal 2-5.

Ginting terus mengejar. Namun Leong, mampu terus terdepan dan melaju di interval 11-7.

Leong menjaga momentumnya. Leong jaga jarak 15-9, terus memimpin 18-13. Leong pun menangi gim pertama 21-14.

Baca juga: Hasil Singapore Open 2024: Dejan/Gloria Kandas di 16 Besar

Di gim kedua, Anthony Sinisuka Ginting tertinggal lebih dulu 0-3. Ginting bangkit dan bisa samakan kedudukan 6-6, lalu balik unggul 9-6, dan meimpin di interval 11-8.

Ginting kemudian tidak terbendung untuk unggul 18-8. Ginting ambil gim kedua dengan kemenangan 21-10.

Lanjut ke rubber game, Anthony Ginting tak berdaya langsung tertinggal dengan skor telak 1-11.

Ginting baru menambah angkanya 2-13. Leong tidak terbendung untuk menang 21-8.

Baca juga: Hasil Singapore Open 2024: Chico Terhenti di 16 Besar

(aff/cas)

Read more

Hasil F1 GP Arab Saudi 2024- Verstappen Juara, Red Bull Finis 1-2

Driver Red Bull Max Verstappen tampil sebagai pemenang F1 GP Arab Saudi 2024. Verstappen mengungguli rekan setimnya Sergio Perez dan Charles Leclerc (Ferrari).

Di Jeddah Corniche Circuit pada Minggu (10/3) dini hari WIB, Verstappen start terdepan untuk naik ke podium tertinggi. Pada balapan sepanjang 50 putaran, pebalap Belanda itu melintasi garis finis dengan keunggulan lebih dari 16 detik dari Perez dan 18 detik dari Leclerc.

Kemenangan di seri Arab Saudi melanjutkan start sempurna Verstappen dalam mempertahankan titel juara dunia F1. Sebelumnya, Verstappen juga memenangi seri perdana di Bahrain.

Max Verstappen tampil dominan di hampir sepanjang balapan F1 GP Arab Saudi 2024. Dilansir Crash, satu-satunya momen Verstappen tidak memimpin adalah ketika dia masuk pit usai safety car keluar menyusul kecelakaan Lance Stroll di putaran ketujuh.

Baca juga: Kualifikasi F1 GP Arab Saudi: Verstappen Raih Pole

Namun, hanya butuh dua putaran setelah restart bagi Verstappen untuk kembali memimpin. Verstappen dengan mudah menyalip Lando Norris, lalu tidak terbendung untuk memenangi lomba.

Sergio Perez dijatuhi penalti lima detik karena melanggar aturan di pitlane. Kendati demikian, pebalap Meksiko itu masih mampu mengamankan posisi kedua untuk memastikan Red Bull finis 1-2 berturut-turut.

Charles Leclerc harus puas finis ketiga meski start kedua di awal balapan. Leclerc disalip Perez di fase awal dan tidak mampu mengembalikan posisinya sejak saat itu.

Baca juga: Verstappen Tak Mengira ‘Menang Mudah’ di GP Bahrain

<…

Read more

Hasil P2 MotoGP Amerika Serikat 2023- Jorge Martin Terdepan

Jorge Martin mencatatkan waktu terbaik di practice kedua (P2) MotoGP Amerika Serikat 2023. Dia mengungguli Francesco Bagnaia dan Alex Rins.

Sesi latihan kedua MotoGP Amerika Serikat berlangsung di Circuit of the Americas, Texas, Sabtu (15/4/2023) dini hari WIB. Insiden terjadi di Turn 3 ketika Miguel Oliveira mengalami crash.

Oliveira kembali terjatuh pada putaran berikutnya di Turn 12. Crash juga dialami Augusto Fernandez saat memasuki Turn 1.

Baca juga: Jadwal MotoGP Amerika Serikat Akhir Pekan Ini

Turn 12 kembali menjadi momok rider. Kali ini giliran Stefan Bradl yang terjatuh.

Johann Zarco crash di Turn 6. Joan Mir yang berada di belakangnya menghindari motor Zarco dan mendarat di gravel.

Jorge Martin keluar sebagai yang tercepat di sesi latihan kedua. Rider Pramac Ducati itu menorehkan waktu terbaik 2 menit 2,178 detik.

Francesco Bagnaia berada di posisi kedua dengan jarak 0,063 detik dari Martin. Alex Rins menempati urutan ketiga.

Baca juga: Hasil P1 MotoGP Amerika Serikat 2023: Luca Marini Tercepat

[Gambas:Twitter]

Luca Marini yang sebelumnya merajai P1 kini harus puas di posisi keempat. Alex Marquez tepat di belakangnya, disusul Maverick Vinales.

Fabio Quartararo mengisi tempat ketujuh di depan Brad Binder. Aleix Espargaro dan Jack Miller masing-masing di urutan kesembilan dan kesepuluh.

Hasil P2 MotoGP Amerika Serikat 2023

1. Jorge Martin – Pramac Ducati (GP23)
2. Francesco Bagnaia – Ducati Lenovo (GP23)
3. Alex Rins – LCR Honda (RC213V)
4. Luca Marini – Mooney …

Read more

Ada Marc Marquez di Balik Kepindahan Pramac ke Yamaha

Pramac Racing dipastikan menyeberang ke Yamaha mulai 2025. Keputusan itu dipengaruhi oleh keputusan Ducati mempromosikan Marc Marquez bukannya Jorge Martin.

Pramac mengakhiri kerja sama dengan Ducati yang berlangsung selama hampir dua dekade. Selanjutnya, tim balap Italia itu akan memakai mesin Yamaha setelah meneken kontrak yang diyakini selama tujuh tahun.

Menurut gosip yang beredar, Pramac kecewa karena pabrikan Italia itu terindikasi ingin menghentikan suplai motor spesifikasi pabrikan, yang kemudian akan diberikan kepada VR46. Namun, rupanya ada faktor lain di balik kepindahan Pramac ke Yamaha.

Baca juga: Marquez Bersaudara Langsung Alihkan Fokus ke MotoGP Jerman

Bos Pramac Paolo Campinoti mengungkapkan, pihaknya merasa dikecewakan Ducati karena berpaling dari Jorge Martin. Tim Borgo Panigale itu sendiri sudah dua kali “menyingkirkan” Martin, yaitu ketika memilih Enea Bastianini dan kini Marquez.

“Kami sangat yakin pada proyek Yamaha. Kami sangat yakin pada kapasitas dan kemampuan Yamaha untuk bangkit. Kami pikir waktu kami di Ducati sudah berakhir dan kami memiliki beberapa pilihan yang tidak kami bagi, kami tidak setuju dan menjadi tim junior Ducati adalah impian kami,” sahut Campinoti kepada MotoGP.com.

Baca juga: Klasemen MotoGP 2024 Paling Baru: Poin Marc Marquez Kena Potong

“Juga, untuk membawa pembalap muda ke tim pabrikan adalah misi kami. Kami telah mencapainya berkali-kali tetapi tahun ini kami sedikit kecewa; tidak kecewa karena itu bukan istilah yang tepat tetapi kami merasa telah dikecewakan,” cetus dia.

Read more

Ini Target MGPA di MotoGP Mandalika 2023

Mandalika Grand Prix Association (MGPA) menargetkan 80 ribu tiket untuk penonton MotoGP Mandalika 2023 pada 15 Oktober mendatang. Jumlah ini lebih sedikit dibandingkan MotoGP musim lalu.

Sebelumnya, Dorna Sports sempat merilis daftar jumlah penonton dari yang terbanyak hingga terendah di sirkuit selama MotoGP 2022 pada November lalu. Dalam catatan itu, Mandalika menembus jumlah 102.801 penonton di lintasan. Untuk MotoGP Mandalika 2023, MGPA malah menurunkan target menjadi 80 ribu tiket untuk penonton.

“Kalau sekarang kami target total tiketnya hampir 80 ribu,” kata CEO MGPA Priandhi Satria usai peluncuran ARRC dan MotoGP 2023 oleh Menteri BUMN Erick Thohir, yang juga dihadiri Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah, di Kantor BUMN, pada Kamis (13/7/2023).

Baca juga: Tiket Presale MotoGP Mandalika Dijual 17 Juli, Ini Harganya

Menurut Priandhi, alasan pihaknya mematok target lebih sedikit salah satunya karena event MotoGP di Mandalika tahun lalu adalah yang perdana di Indonesia. “Alasan kedua karena di event ini ada gelaran yang berdekatan. Jadi kami tidak mau memasang target terlalu tinggi walaupun kami akan usaha menuju itu.”

“Seperti saat WSBK (World Superbike), walau target kami tidak tinggi, tapi memecahkan rekor juga,” ujarnya.

WSBK seperti diketahui dalam penyelenggaraannya telah mencapai rekor tertinggi. WSBK 2023 dipadati 59.251 penonton. Pada 2022, penyelenggaraan WSBK Mandalika menembus 51.693 dari target pemerintah 45 ribu penonton.

Read more
Hak Cipta © 2024 Sokodekorasipernikahanjogja. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.
Baca juga: Marc Marquez ‘Juara’ Crash di MotoGP 2023